Persepsi Siswa SMA Terhadap Kegiatan Praktikum dalam Pembelajaran Fisika pada Materi Sifat Gelombang Mekanik

Authors

  • Nursalima Aisyah Author
  • Arifatus Tsania Author
  • Nia Kurniawati Author
  • Arjun Mulsani Author
  • Putri Rahmawati Author
  • Ifa Rifatul Mahmudah Author

Keywords:

Fisika, Gelombang Mekanik, Persepsi, Praktikum

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi siswa SMA terhadap kegiatan praktikum dalam pembelajaran Fisika pada materi sifat gelombang mekanik. Jenis penelitian ini adalah menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Instrumen yang digunakan dalam penelitian adalah instrumen non tes. Instrumen non tes yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket yang terdiri dari 4 aspek yang meliputi aspek teknis dalam pelaksanaan praktikum, aspek pembelajaran terkait interaksi siswa, aspek kesesuaian praktikum dengan materi yang diajarkan dikelas, dan aspek peningkatan pemahaman konsep. Teknik pengambilan data dalam penelitian ini yaitu random sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa SMA kelas XI MIPA. Analisis data dilakukan dengan melihat dari hasil persentase jawaban yang diperoleh. Hasil penelitian menunjukan bahwa persepsi siswa SMA terhadap kegiatan praktikum dalam pembelajaran Fisika pada materi sifat gelombang mekanik pada aspek teknis dalam pelaksanaan praktikum, interaksi siswa, kesesuaian praktikum dengan materi yang diajarkan, serta peningkatan pemahaman konsep memperoleh tingkat persetujuan pada setiap aspeknya dan dapat disimpulkan bahwa persepsi siswa terhadap kegiatan praktikum dalam pembelajaran fisika pada materi sifat gelombang mekanik sudah baik.

Downloads

Published

— Updated on 2024-12-16

Issue

Section

Artikel